Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap

5:05 AM

 Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap


Berikut ini artikel perawatkitasatu.com mengenai Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap


Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap
Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap




SDKI Pola Napas Tidak Efektif (Standar Diagnosa Keperawatan)

D.0005 Pola Napas Tidak Efektif


DEFINISI

  • Inspirasi dan/atau ekspirasi yang tidak memberikan ventilasi adekuat


PENYEBAB

  • Depresi Pusat pernapasan
  • Hambatan upaya napas (mis. nyeri saat bernapas, kelemahan otot pernapasan)
  • Deformitas dinding dada.
  • Deformitas tulang dada.
  • Gangguan neuromuskular.
  • Gangguan neurologis (mis elektroensefalogram [EEG] positif, cedera kepala ganguan kejang).
  • maturitas neurologis.
  • Penurunan energi.
  • Obesitas.
  • Posisi tubuh yang menghambat ekspansi paru.
  • Sindrom hipoventilasi.
  • Kerusakan inervasi diafragma (kerusakan saraf CS ke atas).
  • Cedera pada medula spinalis.
  • Efek agen farmakologis.
  • Kecemasan. 


GEJALA & TANDA MAYOR

  1. Subjektif 

    • Dispenea
  2. Objektif 

    • Penggunaan otot bantu pernapasan.
    • Fase ekspirasi memanjang.
    • Pola napas abnormal (mis. takipnea. bradipnea, hiperventilasi kussmaul cheyne-stokes).


GEJALA & TANDA MINOR
  1. Subjektif 

    • tidak tersedia
  2. Objektif 

    • Pernapasan pursed-lip.
    • Pernapasan cuping hidung.
    • Diameter thoraks anterior—posterior  meningkat
    • Ventilasi semenit menurun
    • Kapasitas vital menurun
    • Tekanan ekspirasi menurun
    • Tekanan inspirasi menurun
    • Ekskursi dada berubah


KONDISI KLINIS TERKAIT 

  • Pola Napas Tidak Efektif
  • Depresi sistem syaraf pusat
  • Cedera kepala
  • Trauma thorax
  • Gullian barre syndrome
  • Multiple sclerosis
  • Myasthenia gravis
  • Stroke
  • Kuadriplegia
  • Intoksikasi alkohol




SLKI Pola Napas Tidak Efektif (Standar Luaran Keperawatan Indonesia)

L.01005 Pola Napas Tidak Efektif

TUJUAN:

  • Setelah dilakukan tindakan keperawatan .... x24 jam inspirasi dan atau ekspirasi yang tidak memberikan ventilasi adekuat membaik


NoKriteria HasilMenurunCukup MenurunSedangCukup MeningkatMeningkat
1Ventilasi semenit12345
2Kapasitas vital12345
3Diameter Thorax Anterior-posterior12345
4Tekanan Inspirasi12345
5Tekanan Ekspirasi12345

NoKriteria HasilMeningkatCukup MeningkatSedangCukup MenurunMenurun
1Penggunaan otot bantu nafas12345
2Perpanjangan fase ekspirasi12345
3Ortopneu12345
4Pernafasan Pursed-lips12345
5Pernafasan cuping hidung12345

NoKriteria HasilMemburukCukup MemburukSedangCukup BaikBaik
1Kedalaman Nafas12345
2Ekskursi dada12345




SIKI Pola Napas Tidak Efektif (Standar Intervensi Keperawatan Indonesia Pola Napas Tidak Efektif)

Intervensi Pola Napas Tidak Efektif


Pemantauan Respirasi

Observasi: 

  • Monitor pola nafas, monitor saturasi oksigen
  • Monitor frekuensi, irama, kedalaman dan upaya napas
  • Monitor adanya sumbatan jalan nafas

Terapeutik

  • Atur Interval pemantauan respirasi sesuai kondisi pasien

Edukasi

  • Jelaskan tujuan dan prosedur pemantauan
  • Informasikan hasil pemantauan, jika perlu


Terapi Oksigen

Observasi: 

  • Monitor kecepatan aliran oksigen
  • Monitor posisi alat terapi oksigen
  • Monitor tanda-tanda hipoventilasi
  • Monitor integritas mukosa hidung akibat pemasangan oksigen

Terapeutik: 

  • Bersihkan sekret pada mulut, hidung dan trakea, jika perlu
  • Pertahankan kepatenan jalan napas
  • Berikan oksigen jika perlu

Edukasi

  • Ajarkan keluarga cara menggunakan O2 di rumah

Kolaborasi

  • Kolaborasi penentuan dosis oksigen



REFERENSI :
  • Ackley,B.J.,Ladwig, G,B., & Makic,M. B. F. (2017). Nursing Diagnosis Handbook, An  Evidence-Based Guide to Planning Care. 11th Ed. St, Louis: Elsevier
  • Carpenito, L. J.(2013).Diagnosa Keperawatan : Aplikasi pada Praktek Klinik (Terjemahan). Edisi 6.Jakarta: EGC.
  • Croucher, B. (2014). The challenge of diagnosing dyspnea. AACN Adv Crit Care. 2014 Jul-Sep;25(3):284-90. doi: 10.1097/NCI.0000000000000044.
  • Do Canto, DF, & Almeida, Mde A. (2013). Nursing outcomes for ineffective breathing patterns and impaired spontaneous ventilation in intensive care. Rev Gaucha Enferm. 2013 Dec;34(4):137-45.
  • Herdman, T.H. & Kamitsuru, S. (2014). NANDA International NursingDiagnoses: Definitions & Classification, 2015–2017. 10nd ed. Oxford: Wiley Blackwell.
  • Newfield, S. A., Hinz, M. D., Scott-Tilley, D., Sridaromont, K. L., & Maramba, P. J. (2007). Cox's Clinical Application of Nursing Diagnosis: Adult, Child, Women's, Mental Health, Gerontic, and Home Health Consideration, 5th Edition. Philadelphia: F.A. Davis Company.
  • Tim Pokja SDKI DPP PPNI. (2018). SDKI : Definisi dan Indikator Diagnosis. PPNI: Jakarta


Oke Sekianlah artikel kami yang membahas mengenai Diagnosa Pola Napas Tidak Efektif SDKI, SLKI, SIKI Lengkap, semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman semua, dan jangan lupa share artikel kami ini jika bermanfaat dan tetap mencantumkan link blog kami. Jangan bosan untuk membaca artikel lainnya disini, Sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

0 komentar